Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H / 2022 M di Masjid Al Ihsan

Read Time:33 Second

MADIUN LOR — Peringatan hari Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan wujud cinta kepada Nabi Muhammad sekaligus rasa syukur kepada Allah atas kelahiran Nabi Muhammad SAW setiap tanggal 12 Rabiul Awal penanggalan Hijriyah.

Peringatan Maulid Nabi juga dikenal dengan Grebeg Maulud dirayakan dengan memberikan ceramah. Seperti yang dilakukan oleh masyarakat di Kelurahan Madiun Lor, perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H / 2022 M dilaksanakan di Masjid Al-Ihsan pada Senin, (10/10).

Bapak Kh. Ahmad Ma’ruf Hasbullah hadir sebagai penceramah. Ibu Lurah Tri Mardiana, S.STP turut hadir dan memberikan sambutan sebelum acara ceramah tersebut dimulai.

Masyarakat yang ikut memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di masjid Al-Ihsan terlihat antusias dan hikmat.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
100 %
Previous post Pemantapan Persiapan Verifikasi Lomba Go Green and Clean Tingkat Kecamatan Manguharjo.
Next post Tiga Lansia Ngebrok Kelurahan Madiun Lor Terima Bansos Rp. 8,21 Juta
Open Chat
Scan the code
Selamat Datang di Kelurahan Madiun Lor !
Apakah ada yang bisa Kami bantu?
Kami akan melayani saudara dengan sepenuh harti :)