Penyaluran Dana Bantuan Pangan Non Tunai Kelurahan Madiun Lor.
MADIUN LOR — BPNT adalah bantuan pangan yang diberikan secara non tunai yang diterimakan sembako dengan nilai rupiah yang diterima Rp. 200.000,-. Namun pada awal tahun ini, penyaluran BPNT 2022 agak sedikit berbeda. Penyaluran dilakukan secara rapel dari Januari hingga Maret tahun 2022. Sehingga penerima bansos sembako akan menerima bantuan senilai Rp.600.000,- sekaligus dalam sekali pencairan.

Kamis, 24 Februari 2022 bantuan pangan non tunai di Kelurahan Madiun Lor mulai disalurkan melalui Pos Indonesia yang datang ke Kelurahan. Nominal yang diberikan sejumlah Rp.600.000,- ,yaitu jumlah total setelah dirapel tiga bulan pada bulan Januari hingga Maret tahun 2022. Meskipun pada awal tahun 2022 sistem penyaluran sedikit berbeda, namun tidak mengurangi nilai yang diberikan. Untuk jumlah penerima manfaat di Kelurahan Madiun Lor sebanyak 90 orang.
Kegiatan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai dilaksanakan di Kelurahan Madiun Lor, warga yang menerima bantuan diwajibkan untuk melaksanakan protokol kesehatan agar mengurangi risiko kasus Covid-19.




More Stories
Posyandu integrasi Layanan Primer (ILP) di Posyandu Jeruk Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Jumat (07/02), Posyandu Jeruk di RW 06 Kelurahan Madiun Lor menjadi tempat berlangsungnya kegiatan Posyandu Integrasi Layanan...
SAPA WARGA “Serap Aspirasi Dan Pengaduan Warga” Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor terus berinovasi untuk pelayanan masyarakat. Salah satunya adalah melalui program Sapa Warga "Serap Aspirasi...
Posyandu integrasi Layanan Primer (ILP) di Posyandu Jambu
MADIUN LOR — Kamis (06/02), Posyandu Jambu di RW 09 Kelurahan Madiun Lor menjadi tempat berlangsungnya kegiatan Posyandu Integrasi Layanan...
Posyandu integrasi Layanan Primer (ILP) di Posyandu Sirsat Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Rabu (05/02), Posyandu Sirsat di RW 08 Kelurahan Madiun Lor menjadi tempat berlangsungnya kegiatan Posyandu Integrasi Layanan...
Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) di RW 04 Kelurahan Madiun Lor, Wujudkan Pelayanan Kesehatan Terpadu
MADIUN LOR — Selasa (04/02), Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) kembali dilaksanakan di Posyandu Kedondong yang berada di wilayah RW...
Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) Dimulai di Setiap Posyandu Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat dengan meluncurkan Posyandu Integrasi Layanan Primer...