
Semaraknya Lomba Bola Voli Antar RW dalam Rangka Menyambut HUT RI ke-79
MADIUN LOR — Hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 pada tahun 2024 menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh seluruh masyarakat untuk merayakan kemerdekaan bangsa. Berbagai kegiatan digelar untuk memperingati hari bersejarah ini, salah satunya seperti lomba bola voli antar RW yang diselenggarakan oleh Panitia Bersih Desa bersama pemuda Karang Taruna Bima Sakti.
Dalam rangkaian kegiatan menyambut HUT RI yang ke-79, turnamen bola voli ini menjadi salah satu kegiatan yang paling meriah dan ditunggu-tunggu oleh warga. Kamis, (26/07) Ibu Lurah Tri Mardiana, S.STP., M.A.P secara resmi membuka lomba bola voli putra-putri yang bertempat di lapangan Denpal V/I.
Turnamen ini diikuti oleh perwakilan dari RW yang ada di Kelurahan Madiun Lor. Tidak hanya remaja, peserta dari kalangan dewasa pun turut ambil bagian dalam pertandingan ini. Semangat kebersamaan dan sportifitas yang tinggi terpancar dari setiap pertandingan yang berlangsung. Para peserta menunjukkan keterampilan dan strategi bermain yang luar biasa, membuat setiap pertandingan menjadi sangat seru dan menarik untuk disaksikan.
Pertandingan final yang sangat dinantikan berakhir pada tanggal 28 Juli 2024 mendatang dari tim putra dan tim putri. Setelah pertandingan final selesai, pemberian hadiah akan langsung diberikan kepada para pemenang.


More Stories
Terimakasih Bapak Eddy Supriyanto, S.STP.,M.PSDM.
Atas dedikasi dan perhatiannya dalam memajukan kota Madiun, semoga segala upaya yang telah dilakukan membawa manfaat bagi masyarakat.
SELAMAT ATAS PELANTIKAN WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA MADIUN
Selamat dan sukses atas pelantikan Dr. Drs. H. Maidi, SH, MM, M.Pd sebagai Wali Kota Madiun dan F. Bagus Panuntun...
Kelurahan Madiun Lor Raih Juara 2 dalam Lomba Cerdas Cermat Kadarkum Tingkat Kota Madiun
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor raih juara 2 Dalam ajang Lomba Cerdas Cermat Keluarga Sadar Hukum (Kadarkum) tingkat Kota...
Menjelang Ramadhan, Paguyuban Makam Astono Praloyo Gelar Kerja Bakti Bersama Ahli Waris
MADIUN LOR — Menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H, masyarakat Kelurahan Madiun Lor kembali menunjukkan semangat gotong royong dalam menjaga...
Pentingnya Kerja Bakti di Lingkungan Masyarakat
MADIUN LOR — Kerja bakti memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Dengan lingkungan yang...
Posyandu integrasi Layanan Primer (ILP) di Posyandu Salak Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Senin (10/02), Posyandu Salak di RW 05 Kelurahan Madiun Lor menjadi tempat berlangsungnya kegiatan Posyandu Integrasi Layanan...