Turut Serta Lomba Kebersihan Makam, Warga Semangat Memupuk Rasa Gotong Royong

MADIUN LOR — Warga Kelurahan Madiun Lor bersemangat mempersiapkan lomba kebersihan makam yang diadakan oleh Pemerintah Kota Madiun. Warga sangat antusias dalam kegiatan lomba tersebut, hal ini dapat dilihat dari jumlah warga yang turut serta membersihkan makam dan membawa peralatan kebersihan pribadi.

Selain memberikan polesan warna yang indah, lomba makam tersebut memiliki manfaat yang baik untuk warga, yaitu dapat menumbuhkan rasa gotong royong dan berdampak baik untuk kebersihan lingkungan makam.

Previous post Tracing Terhadap Warga Yang Kontak Erat Dengan Pasien Terindikasi Positif Covid-19
Next post Penyaluran Bantuan Kepada Warga Yang Sedang Isoman