
Kelurahan Madiun Lor Raih Juara 2 dalam Lomba Cerdas Cermat Kadarkum Tingkat Kota Madiun
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor raih juara 2 Dalam ajang Lomba Cerdas Cermat Keluarga Sadar Hukum (Kadarkum) tingkat Kota Madiun. Acara ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Madiun, Soeko Dwi Handiarto, dan berlangsung di Asrama Haji pada Selasa (18/02).
Lomba ini diikuti oleh perwakilan dari setiap kecamatan di Kota Madiun, dengan masing-masing kecamatan mengirimkan dua tim terbaiknya. Kelurahan Madiun Lor dan Kelurahan Sogatan mewakili Kecamatan Manguharjo dalam kompetisi ini.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Madiun dalam meningkatkan pemahaman hukum di kalangan masyarakat, terutama dalam menghadapi dinamika perkembangan peraturan perundang-undangan. Selain itu, lomba ini juga bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran hukum di lingkungan keluarga dan masyarakat secara luas.
Untuk memastikan objektivitas dan kualitas penilaian, Pemkot Madiun bekerja sama dengan aparat penegak hukum dan perguruan tinggi. Langkah ini diharapkan dapat memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pemahaman hukum yang benar dan akurat.
Diharapkan keberhasilan ini semakin memotivasi masyarakat untuk lebih memahami hukum dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.




More Stories
Peduli Keluarga Besar Polri, Kapolres Madiun Kota Kunjungi Warakawuri di Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Madiun Kota AKBP Wiwin Junianto Supriyadi, S.I.K. melaksanakan kunjungan sosial...
PESONA MALAM PENUH WARNA DI KAMPUNG PESONA
Setiap malam, Kampung Pesona berubah menjadi surga cahaya yang memanjakan mata. Gemerlap lampu warna-warni menghiasi sudut-sudut kampung, menciptakan suasana yang...
Evaluasi Lapak Pesona, Upaya Bersama Meningkatkan Kualitas UMKM di Kelurahan Madiun Lor
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor terus berkomitmen dalam memberdayakan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) khusunya Lapak Pesona....
Wali Kota Madiun Kunjungi Balita Stunting di Kelurahan Madiun Lor, Tegaskan Komitmen Menuju Zero Stunting
MADIUN LOR — Pemerintah Kota Madiun terus menunjukkan komitmen kuat dalam upaya percepatan penurunan angka stunting menuju Zero Stunting. Salah...
Nuansa Tempo Dulu Warnai Peresmian Pasar Kawak Gedongan dan CSR Fasum Hermina oleh Wali Kota Madiun
MADIUN LOR — Lapak Gedongan di Kelurahan Manguharjo, Kecamatan Manguharjo, tampak berbeda pada Minggu (22/06). Suasana penuh nuansa tempo dulu...
Inovasi Sapu Stunting, Sedekah Sampah untuk Stop Stunting, Wujud Kepedulian dan Kepedulian Lingkungan Warga Madiun Lor
MADIUN LOR — Kelurahan Madiun Lor kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung penanganan stunting melalui program inovatif SAPU STUNTING atau Sedekah...